. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Senin, 10 September 2018

Inap di KJ Hotel Yogyakarta, Asyiknya Dekat dengan Objek-Objek Wisata Tersohor Ini

Sejumlah hotel berbintang di Yogyakarta menawarkan kelebihan masing-masing. Begitupun dengan KJ Hotel. Selain berfasilitas lengkap, hotel bintang 4 ini pun dekat dengan sejumlah objek wisata ternama di Daerah Istimewa ini.

Menariknya lagi, jenis objek wisata terdekat dengan KJ Hotel ini terbilang beragam.

Ada wisata bahari, budaya, sejarah, kuliner, belanja, bahkan wisata malam, dan wisata syariah.

Kalau Anda bermalam di KJ Hotel yang beralamat Jl. Parangtritis Nomor 120 ini, dan ingin berwisata bahari dalam hal ini pantai, Anda bisa ke Pantai Parangtritis atau biasa disingkat Paris.

Jarak tempuhnya dari KJ Hotel yang memiliki 123 kamar (15 Superior, 97 Deluxe, 6 Junior Suites, 3 Family Suites dan 2 KJ Suites) ini ke Paris hanya sekitar 25 Km.

Kalau Anda berangkat pagi usai sarapan di Ila Kitchen, restoran KJ Hotel yang buka 24 jam ini dengan menggunakan transportasi online jenis mobil, cuma Rp 100 ribu-an.

Paris merupakan pantai paling legendaris dan tersohor sejak lama di DIY.

Keistimewaan pantai ini kabarnya punya kaitan erat dengan Keraton Yogyakarta dan Pantai Ratu Selatan atau Nyi Roro Kidul.

Selain ke Paris, Anda juga bisa ke pantai-pantai lainnga di sekitarnya seperti Pantai Depok untuk bwrwisata kuliner laut, Pantai Pandasari yang memiliki mercusuar dan cemara laut, serta ke Gumuk Pasir Parangkusumo untuk berselancar pasir atau sandboarding.

Kalau Anda suka wisata budaya dan sejarah, dari KJ Hotel Anda bisa ke Taman Sari, Keraton Yogyakarta, dan Benteng Vredeburg.

Jarak tempuh ke Taman Sari dari KJ Hotel cuma 2,3 Km dengan ongkos Rp 9 ribu.  Kalau ke Keraton Yogyakarta dan Alun-Alun Kidul (2,9 Km) sekitar Rp 10 ribu. Sedangkan ke Benteng Vredeburg 3,4 Km dengan ongkos Rp 12 ribu.

Kalau Anda suka berbelanja dan  kulineran bisa ke kawasan Jl. Malioboro, Hamzah Batik (dulu namanya Mirota Batik), Mall Malioboro, dan Pasar Beringharjo.

Ongkosnya dari KJ Hotel ke kawasan berbelanja dan kulineran itu, sekitar belasan ribu rupiah saja.

Kalau Anda ingin melihat, membeli bahkan mengikuti workshop membuat kerajinan dari perak, dari KJ Hotel bisa pergi ke Kotagede. Jaraknya 4,8 Km dengan ongkos sekitar Rp 16 ribu.

Begitupun kalau Anda ingin ke sentra bermacam gerabah di Kasongan, tepatnya di Kampung Bangunjiwo.

Semua ongkos itu kalau Anda menggunakan transportasi online jenis mobil pada pagi hari. Kalau Anda sendirian dan memilih sepeda motor online tentu lebih murah ongkosnya.

Pilihan lainnya, kalau Anda bermalam di KJ Hotel lalu ingin berwisata malam di cafe-cafe, tinggal pergi ke Jl. Prawirotaman.

Jalan tersebut dikenal dengan sebutan kampung bule, lantaran banyak turis asing terutama Eropa, Amerika dan lainnya yang hang out di sana.

Dari KJ Hotel yang juga berfasilitas kolam renang, Spa, fitness centre (buka 24 jam), dan meeting venues (Pramesti Room, Arjuna, Bima & Ramashinta Room) ini ke kampung bule itu tak sampai 1 Km.

Anda bisa jalan kaki seperti umumnya turis bule lakukan. Kalau enggan bisa naik gocar cuma Rp 9 ribu.

Jika Anda mau beribadah di Masjid Jogokariyan, salah satu masjid tersohor dan juga jadi objek wisata syariah di DIY ini, juga bisa berjalan kaki dari KJ Hotel. Jaraknya juga tak sampai 1 Km.

Itulah objek-objek wisata yang ada di sekitar KJ Hotel. Melihat kelebihannya itu, tak heran kalau banyak wisatawan baik nusantara terlebih lagi mancanegara yang memilih  KJ Hotel sebagai tempat bermalam selama berwisata di Yogyakarta.

Anda ingin bermalam di KJ Hotel selama berwisata di Yogyakarta? Buka saja website resminya di www.kjhoteljogja.com.

Naskah & foto: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)

Captions:
1. Tampak depan KJ Hotel Yogyakarta.
2. Ila Kitchen, restorannya KJ Hotel
3. Salah satu bangsal di Keraton Yogyakarta.
4. GM KJ Hotel Veri Diana atau Nana saat berkunjung ke Taman Sari.
5. Kampung Bule Jl. Prawirotaman
5. Kolam Renang KJ Hotel.

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP