. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Senin, 16 April 2018

SMF 2018 Ajang Promosi Sabang sebagai Destinasi Marine Tourism Kelas Dunia

Sabang Marine Festival (SMF) 2018 yang akan berlangsung di Sabang, Pulau Weh, Aceh selama lima hari, 26-30 April menjadi sarana yang efektif mempromosikan Sabang sebagai destinasi marine tourism kelas dunia.

Hal itu disampaikan Ketua Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Dwisuryo Indroyono Soesilo Indronono Soesilo dalam jumpa pers terkait pelaksanaan SMF 2018 di Gedung Sapta Pesona, kantor Kemenpar, Jakarta, Senin (16/4).

Menurut Indroyono Soesilo, Indonesia mempunyai potensi yang luar biasa dibidang wisata bahari, sehingga pemerintah memberi perhatian serius untuk pengembangan,di antaranya melalui deregulasi serta peningkatan fasilitas pendukungnya.

“Kita mentargetkan wisata bahari akan memberikan kontribusi sebanyak 4 juta wisatawan mancanegara (wisman), 500 ribu di antaranya wisman kapal pesiar (cruise) dari target 20 juta wisman pada 2019,” kata Indroyono.

Kemudahan perijinan masuknya kapal yacht dan cruise sebagai salah satu yang mendorong meningkatnya kunjungan wisman.

Marine tourism di Indonesia, lanjutnya termasuk yang memperoleh kemudahaan pelayanan karantina, pelabuhan, imigrasi, bea dan cukai, serta administrator pelabuhan (QICP).

“Pelayanan QICP untuk event SMF 2018 dilakukan dalam kantor layanan satu pintu supaya lebih cepat,” ungkap Indroyono.

Untuk mensukseskan marine event SMF 2018, sejumlah persiapan sudah dilakukan melalui sosialisasi di dalam dan luar negeri.

Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Sabang (BPKS) Sayid Fadhil menjelaskan pihaknya telah melakukan roadshow ke Langkawi dan Pangkor Malaysia bersama tim dari kemenpar pada 3-8 April lalu.

Roadshow tersebut bertujuan mempromosikan SMF 2018 sekaligus memperkenalkan keindahan wisata bahari kawasan Sabang kepada para pelayar (yachties).

BPKS, sambung juga telah menyiapkan Kantor Layanan Satu Pintu khusus melayani proses checking/registrasi pelabuhan yang melibatkab karantina Pelabuhan Imigrasi, Bea dan Cukai serta Administrator Pelabuhan atau yang lebih dikenal dengan TIM QICP.

“Tim tersebut akan menunjukkan bahwa pelayanan proses checking kapal di Sabang merupakan yang tercepat se-Indonesia,” ungkap Sayid Fadhil.

Rencananya SMF 2018 akan dibuka oleh Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya pada tanggal 26 April di Pelabuhan CT-1 Teluk Sabang, Kota Sabang..

Naskah: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Foto: adji & joko-humas kemenpar

Captions:
1. Sepenggal pesona perairan Sabang, Pulau Weh, Aceh.
2. Profil pariwisata Sabang.

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP