. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Jumat, 24 Juni 2016

Begini Cara Dikna Kenalkan Destinasi Wisata ke Anak-Anak Yatim Saat Ramadhan

Ramadhan bukan halangan bagi Putri Pariwisata Indonesia 2015, Dikna Faradiba untuk memperkenalkan destinasi wisata kepada anak-anak generasi penerus bangsa. Buktinya Ramadhan kali ini, Dikna begitu biasa dia disapa mengadakan acara Buka Puasa Bersama dengan Anak-Anak Yatim sekaligus menjalankan misinya sebagai seorang Putri Pariwisata Indonesia 2015.


Kegiatan yang didukung berbagai pihak ini berlangsung di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata (Kemenpar), Jakarta, Jumat (24/6).

Ada 102 anak yatim yang diundang, terdiri atas 50 anak yatim dari Ponpes Asshiddiqiyah Pusat dan 52 anak dari yayasan Panti Asuhan Ketapang.

“Awalnya 100 anak yatim yang kami undang. Tapi ditambah 2 bayi kembar yatim dari Yayasan Panti Asuhan Ketapang yang ikut serta. Jadi totalnya 102 anak yatim,” ujar Dikna kepada Travelplusindonesia di sela-sela acara tersebut.

Menurut Putri kelahiran Jakarta, 14 Desember 1993 namun mewakili Papua Barat karena pernah lama tinggal di sana, selain berbuka dan menyalurkan donasi, acara ini sengaja digelar untuk mengenalkan anak-anak yatim terhadap pariwisata Indonesia.


“Di acara ini kami juga menggelitik rasa ingin tahu anak-anak terhadap destinasi wisata lewat sejumlah aktivitas, seperti permainan dan kuis. Sehingga diharapkan nantinya kalau mereka sudah dewasa mau dan tertantang menjelajahi dan menjaga Tanah Air tercintanya ini,” ujar Dikna yang khusus pada acara ini mengenakan busana muslimah berwarna krem.

Kata Putri lulusan Fakultas Hukum Universitas Pancasila Jakarta ini, acara ini diisi dengan berbagai donasi, kuis, dan bermacam games yang sarat dengan pengetahuan agama serta wawasan pariwisata.

“Penceramahnya ada Ustad Das”ad Latief selain itu Ariyo dongeng yang mendongeng. Bukan cuma itu anak-anak yatim juga akan tampial antara lain Tim Hadroh dari ponpes Asshiddiqiyah dan Tim Shalawat Nariyah dari Panti Asuhan Kepatang,” terang Dikna yang masa tugasnya sebagai Putri Pariwisata Indonesia 2015 akan berakhri pada September 2016 mendatang.

Selepas bertugas menjadi Putri Pariwisata Indonesia 2015 nanti, Dikna yang enggan bekerja kantoran dan memilih ingin jadi entrepreneur dan diplomat ini berharap acara seperti ini akan terus berlanjut bukan hanya saat Ramadhan saja.

“Di luar Ramadhan bisa juga dilakukan acara ini dengan format berbeda. Namun tetap bertujuan memperkenalkan destinasi wisata lepada generasi penerus bangsa,” pungkasnya.

Buka bersama Putri Pariwisata Indonesia 2015 dengan anak-anak yatim untuk kali pertama ini juga dihadiri Menteri Pariwisata (menpar) Arief Yahya dan Ceo Eljhon Indonesia Johnnie Sugiarto.

Arief Yahya mengatakan acara seperti ini dapat digelar secara berkesinambungan, sehingga selain menunjukkan perhatian kepada anak-anak yatim, juga dapat memberikan informasi bermanfaat termasuk informasi mengenai destinasi wisata.

“Pemerintah tengah serius memperhatikan sektor pariwisata, diharapkan ada kontribusi dari berbagai pihak termasuk anak-anak yatim ini sebagai generasi penerus,” ujar Arief Yahya.

Cara buka bersama ini diakhiri dengan sesi foto bersama. Seluruh anak yatim terlihat bahagia karena bisa berkumpul dan saling mengenal dengan anak--anak yatim lainnya.

"Alhamdulillah senang Om, apalagi dapat bingkisan dan bias foto bareng Pak Menteri serta Putri Pariwisata yang baik dan cantik." ujar seorang anak yatim dengan wajah sumringah.

Naskah: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig:@adjitropis)
Foto: adji & zuna-Humas Kemenpar


0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP