. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Minggu, 20 Mei 2018

Mau Berwisata Kajian Islam dari Aceh sampai Papua? Cek Infonya di Akun-Akun IG Ini

Di zaman digital ini informasi kajian Islam sangat mudah didapat, salah satunya lewat beragam akun Instagram (IG) yang khusus menyediakan sejumlah jadual acara tersebut di berbagai kota dan daerah di Indonesia.

Contohnya di akun IG: @kajiangram, @ngajikyukk, @pejuangsubuhid, @kajiandakwah.id, @anakkajian, @pemburukajian, @kumpulankajian, @kajianperkantoran, @info.kajiansunnah, @jadwalkajian, dan @kajian_islam_indonesia.

Kalau Anda mau berkunjung ke tanah rencong Aceh, lalu ingin berwisata kajian Islam, informasinya bisa Anda pantau di akun IG antara lain: @infokajianaceh, @pusatkajiansunnahaceh, @info.majelis.aceh, @aceh_selatan_mengaji, @kajianaceh, @kajian.singkat, @gayobertauhid, dan @kajianpemudaaceh.

Masjid di Kota Banda Aceh dan sekitarnya yang kerap menjadi tempat acara kajian Islam antara lain Masjid Raya Baiturrahman, Masjid Agung Al-Makmur, Masjiad Raudathul Jannah di Banda Aceh, Masjid Al Istiqomah di Aceh Tamiang, Masjid/Meunasah Al-Mizan di Kota Langsa, Masjid Agung Istiqomah Tapaktuan. Masjid Agung Ruhama Kota Takengon, dan Masjid Al-Muntaha Kota Lhokseumawe.

Di Medan, Sumatera Utara info kajiannya antara lain bisa Anda cek di @infokajianmedan, @kajianmedan, @medanmengaji, dan @akhwatmedan.

Sejumlah masjid di Kota Bika Ambon, Medan dan sekitarnya yang sering menjadi tempat kajian antara lain Masjid Raya Al-Mashun atau masjid raya Medan, Majis Jamik Belawan, Masjid Jamik Medan Petisah, Masjid Al-Jihad Medan, dan Masjid Baiturrahman Deli Serdang serta Masjid Bandara Internasional Kualanamu juga di Deli Serdang.

Sementara di Sumatera Barat, khususnya di Kota Padang dan Bukittinggi, bisa Anda lihat informasinya di @infokajianpadang, @kajianpadang, dan @kajiansunnahbukittinggi. Sedangkan di kota pempek Palembang, informasinya antar lain di @info_kajianpalembang dan @infokajian_karawang.

Masjid yang kerap menjadi venue wisata kajian Islam di Kota Padang tentu saja Masjid Raya Sumatera Barat. Selain itu di Masjid Baiturrahman- Aie Pecah, Masjid Al-Hakim-Nanggalo, dan Masjid Istiqomah-Sawahan.

Sementara masjid di Bukittinggi dan sekitarnya antara lain di Masjid Raya Pasar Atas , Masjid Al Falah Puhun Tembok, Masjid Agung Tangah Sawah, dan Masjid Darussalam, Babukik-Agam.

Jika ingin keliling Lampung, lalu sekalian berwisata kajian Islam bisa simak infonya antara lain di @infokajianlampung.

Masjid dan musolah yang kerap menjadi tempat kajian antara lain Masjid Al-Ijtima, Masjid Baiturrahim. dan Mushola Thalabus Latifa Qalbi di Bandar Lampung serta Masjid Jami’ Al Hidayah di Pringsewu.

Nah, kalau Anda kerap wara-wiri ke Jakarta, dan ingin mengikuti wisata kajian Islam di sejumlah masjid ternamanya, Anda bisa ikuti akun IG: @jadwalkajianjakarta, @kajian_northjakarta, @jakartasinergi, @masjidagungalazhar, @infokajianjakarta, @remajaistiqlal, @kajianjakarta, dan @kajianislambulananistiqlal.

Adapun masjid-masjid di Jakarta yang sering digubakan sebagai lokasi kajian Islam antara lain masjid Istiqlal-Jakarta Pusat, Masjid Agung Al-Azhar- Kebayoran Baru, Masjid Agung Sunda Kelapa (MASK)-Menteng, Masjid Al-Hikam Pasaraya-Blok M, Masjid Raya Pondok Indah-Jakarta Selatan, AQL Islamic Center-Tebet Utara, Masjid Daarut Tauhid Cipaku-Kebayoran Baru, Masjid Al-Muhsinin Taman Alfa Indah-Joglo, Masjid Al-Ikhlas Balekambang-Condet, dan Masjid Said Na'um Kebon Kacang 9-Tanah Abang.

Jika ingin tahu info acara kajian Islam di Bandung, Anda bisa cek di akun IG: @kajianbandungid dan @kajian.bandung. Sedangkan di Garut antara lain di @jadwalkajiangarut.

Masjid di kota berlabel Paris van Java yang kerap menggelar kajian Islam antara lain Masjid Trans Studio, Masjid Raya Bandung, Masjid Al-Latif-Jl. Saninten, Masjid DT-Gegerkalong Girang, Masjid Al-Murabbi-Jl. Sutami, Masjid Salman ITB, Masjid Al-Hikmah-Ujungberung, Masjid Al Ukhuwah-Jl.Wastukencana, Masjir Al-Kaaffah Jl. Kopi, dan Masjid Istiqomah-Jl. Citarum serta Masjid Daarut Tauhid.

Sementara di kota hujan Bogor, Anda bisa melihatnya di akun IG: @kajianbogor, @bogormengaji, dan @bogorbertauh.

Kalau ingin berkunjung ke Banten, Anda pun bisa memantau sejumlah acara kajian Islam di akun IG: @tangerangsinergi, @kajiantangerang, @kajian_sunnah_tangsel, @kajiansunnah_bintaro, @infokajianbsdcity, dan @kajianserang.

Bila suatu saat ingin bertandang ke Surabaya, Anda bisa mengecek acara kajian Islam di @kajiansurabaya, @infokajiansurabaya, @kajianreksuroboyo, @surabayamengaji, @infokajiansunnahsby, dan @main.kemasjid.

Masjid yang kerap menjadi tempat kajian Islam di kota terbesar kedua di Indonesia ini, antara lain Masjid Al Akbar Surabaya dan Masjid Al-Falah.

Kalau di Jogja dan sekitarnya, coba pantau di @infokajianjogja, @kajianjogja, @jogja.mengaji, @ngajidijogja, @terasdakwah, dan @infokajianbantul. Sedangkan di Semarang coba cek di @infokajiansemarang, @kajiansemarang, dan @event_islam_semarang.

Di Solo, coba cek di @infokajiansolo_, @kajiansolo.id, dan @kajiansoloraya. Sementara di Malang antara lain di @kajianmalang. Sedangkan di Purwoketo, coba cek di @infokajianpurwokerto.

Di Solo, masjid yang sering digunakan untuk acara kajian Islam antara lain Masjid Nurul Iman Kalitan. Sedangkan di Jogja ada Masjid Nurul Ashri-Deresan.

Jika Anda ingin menikmati wisata kajian di kota-kota besar di Kalimantan coba cek di @kajiansunnahsamarinda, @balikpapanmengaji, @infokajianpontianak, @pontianakmengajitv, dan @subuhakbarkalbar.

Nah, jika Anda tengah liburan di Bali, kemudian ingin berwisata kajian Islam, infonya dapat dilihat di @wahdahbali.

Masjid yang bisa Anda datangi di bali untuk mengikuti wisata kajian antara lain Masjid Muhammad, Masjid An Nur, Masjid Sadar, masjid Al Furqon dan Musholah Al Fitrah di Denpasar serta Musolah Al Amanah di GKN Renon.

Kalau sedang bertugas atau bahkan jalan-jalan ke Papua Barat dan Papua, Anda juga bisa mengikuti wisata kajian Islam. Informasinya bisa Anda cek di #kajianpapua. 

Masjid yang sering menggelar kajian antara lain Masjid Raodah, Masjid Ma’had daarul Atsar, Masjid Agung Al-Akbar, dan Masjid Nusur Islam di Kota Sorong serta Masjid Al-Falah di Manokwari. Sedangkan di Papua antara lain di Masjid Agung Babussalam di Timika.

Kalau Anda ingin tahu jadual para ustadz kondang kekinian ber-tauziah seperti Ustadz Abdul Somad, Ustadz Adi Hidayat, dan lainnya di sejumlah kajian Islam, bisa mengeceknya antara lain di akun IG @ustadzabdulsomad, @aagym, @kajianudtadzevieeffendie, @ustadzadihidayat.vidgram, @kh_m_arifin_ilham, @tengkuzulkarnain.id, @bachtiarnasir, @salaf_as, @abimakki, dan @felix.siauw.

Wisata kajian Islam termasuk dalam lingkup wisata rohani, wisata hati, wisata spritual, wisata religi, dan lebih luas lagi wisata halal. Wisata satu ini tengah marak di sejumlah kota dan daerah di seluruh penjuru Tanah Air.

Biasanya dalam wisata kajian Islam setibanya di masjid, peminatnya melakukan shalat sunnah tahiyatul masjid, kemudian mengikuti kajian dengan menyimak dan mencatat atau bahkan merekamnya, tak lupa bertanya kepada ustadz di sesi tanya jawab, tak lupa memberi sedekah dan infaq terbaik, selanjutnya menunaikan shalat wajib berjamaah, dan tak ketinggalan berfoto bersama ustadz.

Selepas itu berwisata kuliner dan belanja buku-buku Islam, fesyen muslim, perlengkapan shalat dan sebagainya di bazaar yang digelar bersamaan dengan acara kajian. Tak lupa mengamati dan mengabadikan pesona masjid terutama keunikan/kekhasan arsitekturnya, atau mencari tahu lebih jauh tentang sejarah masjid tersebut dari pengurus masjid. 

Naskah & foto: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)

Captions:
1. Sebuah kajian Islam di Masjid Istiqlal Jakarta yang dihadiri ratusan ribu orang dari Jawa dan luar Jawa.
2. Borong buku-buku Islam usai mengikuti kajian.
3. Berwisata kajian Islam tengah marak di sejumlah kota dan daerah.
4. Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan kerap jadi tempat kajian Islam.
5. Ustad Abi Makki tengah menyampaikan kajian di salah satu masjid di Jakarta.
6. Penulis di depan Masjid Jami Sumenep, Madura. (foto: sobatkajian)
7. Berfoto bersama ustadz usai selesai kajian.

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP