. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Kamis, 22 Februari 2018

Kulineran Sate dan Gule Kambing H.M. Harris yang pernah Disambangi Presiden Jokowi

Sate dan Gule Kambing H.M. Harris yang pusatnya di Bandung, kabarnya pernah disambangi sejumlah pesohor dan pejabat tinggi negeri ini, di antaranya tokoh politik Prabowo Subianto sampai Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kabarnya lagi, rumah makan sate dan gule spesial kambing ini punya cabang di Garut, masih wilayah Jawa Barat (Jabar).

Nah, saat TravelPlus Indonesia meliput pembukaan acara Gebyar Pesona Budaya Garut (GPBG) 2018 yang didukung Kementerian Pariwisata (Kemenpar) di Lapangan Ciateul, Kabupaten Garut, Kamis (22/2), menyempatkan waktu untuk mendatangi cabang rumah makan tersebut.

Lokasinya di Jalan Merdeka no. 221, samping Kejaksaan Garut, tak jauh dari Lapangan Ciateul yang menjadi lokasi acara pembukaan sekaligus pusat acara GPBG tahun ini.

Untuk meyakinkan tamunya bahwa rumah makan tersebut memang asli cabang Bandung, di depannya terpasang plang berwarna ngejreng, bertuliskan Sate & Gule Kambing H.M. Harris 2 Cabang Jl. Asia Afrika No. 155 (Simpang Lima) Bandung.

Sewaktu TravelPlus masuk, ternyata di sana bertemu dengan M. Faried Moertolo, mantan Direktur Promosi Pariwisata Dalam Negeri era Kemenpar masih bernama Kementeran Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang dipimpin Menteri Jero Wacik.

Sepertinya Om Faried, begitu biasa TravelPlus sapa, baru selesai menyantap sate kambing di rumah makan ini. Itu terlihat dari sejumlah tusukan sate-nya di atas mejanya yang sudah tak ada potongan dagingnya sama sekali.

“Satenya enak dan empuk,” ujar Om Faried yang sejak beberapa tahun lalu kabarnya mengundurkan diri sebagai PNS dan memilih mengurus usahanya dibidang otomotif bersama istrinya di Karawang.

Rupanya Om Faried cocok dengan menu sate kambing di rumah makan ini. Buktinya dia sampai nambah.

“Tadi saya pesan sate kambingnya 1 porsi, ternyata enak. Eh terus nambah 1 porsi lagi, jadi 20 tusuk dan ludes semua. Mas Adji harus nyobain,” ujarnya.

TravelPlus memang datang ke rumah makan tersebut untuk menikmati sate dan gue kambingnya yang tersohor itu.

Dan TravelPlus sudah memesan lebih dulu lima tusuk sate kambing atau setengah porsi dan semangkuk gue kambing sebelum bertemu Om Faried di dalam rumah makan tersebut.

Tak lama kemudian semua pesanan itu datang termasuk segelas teh tawar.

Satenya ditempatkan di hot plate berwarna hitam, jadi satenya selalu dalam kondisi panas. Selain itu ada dua jenis bumbu, masing-masing ditaruh di piring kecil, yakni bumbu kacang yang ditaburi kecap dan bumbu irisan cabe rawit hijau, tomat, bawang, dan kecap.

Tak ketinggalan satu wadah berisi acar mentimun. Sedangkan gule kambingnya ditempatkan di mangkung kecil.

Setelah TravelPlus cicipi, ternyata benar daging satenya sangat empuk. Keempukannya hampir serupa dengan Sate Kambing Balibul (Bawah Lima Bulan) di Guci, Tegal.

Begitupun dengan daging gulenya, sangat empuk. Kuahnya yang kental berwarna kuning kemerahan, sangat menggoda.

Harga Sate Kambing 10 tusuk di Rumah Makan H.M. Harris 2 di Garut dibanderol Rp 40.000, kalau setengah Rp 20.000. Begitu pun seporsi Gue Kambingnya Rp 40.000.

Selepas menyantap semuanya, TravelPlus melihat-lihat foto-foto dalam bingkai yang dipajang di dinding ruang dalam rumah makan ini. Ruangannya tidak terlalu besar tapi tertata cukup rapih dan bersih.

Ternyata benar Rumah Makan Sate & Gule Kambing H.M. Harris sudah disambangi sejumah petinggi negara.

Ada foto Presiden Jokowi tengah meyantap sate dan gule rumah makan ini. Lalu ada foto Ketua Dewan Pembina Parpol Gerinda Prabowo Subianto, Ketum Golkar Aburizal Bakrie (Ical), Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, Menteri Hukum & HAM Yasonna H. Laoly, dan sejumlah tokoh terkenal lainnya.


“Itu foto-foto para pejabat sewaktu makan sate dan gule di H.M. Harris pusat di Jalan Asia Afrika Bandung,” ujar salah seorang pegawai.

Menurut pegawai itu, Presiden Jokowi menyantap sate dan kambing di Rumah Makan H.M. Harris Jalan Asia Afrika Bandung tahun lalu, tepatnya Selasa (17/10/2017) malam.

“Ketika itu beliau (Presiden Jokowi-red) didampingi Walikota Bandung Ridwan Kamil dan Kepala Staf Presiden Teten Masduki,” ungkap pegawai itu.

Menurut pegawai yang enggan disebut namanya, rasa serta penyajian sate kambing H.M. Harris yang di Garut dengan di Bandung sama saja. Begitu pun dengan gule kambingnya. “Sate kambingnya ditaruh di atas hot plate biar tetap panas,” ujarnya.

Naskah & foto: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo, ig: @adjitropis)

Captions:
1. Ke Garut kalau belum kulineran sate dan gule kambing di Rumah Makan H.M. Harris, rasanya kurang lengkap. (dok. sobatkembara)
2. Ini plang bukti rumah makan sate dan gule kambing di Garut ini cabangnya Bandung.
3. Dinding ruang dalam Rumah Makan Sate & Gule Kambing H.M. Harris 2 di Garut penuh dengan foto-foto tokoh tersohor dan pejabat tinggi.

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP