Gelar dan Ikut Aksi Bela Palestina Bermanfaat Buat Banyak Pihak Termasuk Parekraf, Siapa Lagi?
Menggelar dan atau mengikuti aksi bela Palestina itu punya banyak manfaat/keuntungan buat sejumlah pihak antara lain sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (Parekraf) yakni terkait tempat pelaksanaan dan para pedagang.
Berdasarkan amatan langsung TravelPlus Indonesia di sejumlah Aksi Bela Palestina di Kota Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Bogor, dan Kota Bekasi serta hasil wawancara dengan beberapa pihak serta ditambah data dari berbagai sumber, ternyata bukan itu saja. Masih ada sejumlah pihak yang juga mendapat manfaat/keuntungan, antara lain penyelenggara, peserta, sektor transportasi, Indonesia, dan buat Palestina.
Adapun manfaat buat penyelenggara, antara lain:
1. Bisa mengumpulkan massa dalam jumlah besar untuk beraksi damai.
2. Bisa mengajak sejumlah ustad dan para tokoh lintas agama untuk berkumpul, berorasi, membaca doa, dan lainnya.
3. Bisa mengumpulkan donasi untuk Palestina dari peserta yang datang.
1. Bisa berdonasi yang terbaik.
2. Bisa berdoa bersama termasuk berzikir berselawat bareng saat beraksi.
3. Bisa memperkuat keimanan.
4. Bisa mempertebal rasa kemanusiaan.
5. Bisa mengenal lebih jauh Palestina dari orasi.
6. Bisa menjalin silaturahmi dengan sesama peserta baik muslim maupun non muslim.
7. Bisa membuat banyak konten (foto, video, dan lainnya) buat ragam medsos.
8. Bisa mengajak anak ikut serta sambil menjelaskan tentang Palestina dan aksi ini.
9. Bisa berkumpul dengan keluarga sambil beraksi dengan vibes (suasana) yang berbeda.
10. Bisa bertemu dengan rekan se-komunitas, se-pengajian, sehobi, dan lainnya.
Buat tempat pelaksanaan (terkait dengan sektor pariwisata), antara lain:
1. Bisa mendongkrak nama daerah/kota yang menjadi tempat pelaksanaan, termasuk ikon landmark-nya, seperti Tugu Monas di Jakarta Pusat dan Tugu Kujang di Kota Bogor.
1. Bisa menjadi lahan rezeki dengan menjual atribut Palestina, aneka kuliner berupa makanan dan minuman halal.
2. Bisa mempromosikan dan menjual produk alternatif anak bangsa sebagai pengganti aneka produk buatan ataupun pendukung S1-r4el yang diboikot bahkan sekarang diharamkan untuk dibeli berdasarkan fatwa MUI.
Buat sektor transportasi, antara lain:
1. Bisa meningkatkan jumlah pengguna moda transportasi umum seperti kereta (KRL, MRT, LRT), transportasi online, dan lainnya.
Buat Indonesia, antara lain:
1. Bisa sebagai bukti ada di barisan mana Indonesia buat Palestina.
2. Bisa kian mempererat silaturahmi bangsa Indonesia dengan bangsa Palestina.
Satu lagi manfaat buat Palestina, antara lain:
1. Bisa mendapat dukungan (doa, donasi, keberpihakan, dan lainnya) yang luar biasa dari Indonesia.
2. Bisa bertambah semangat berjuang melawan S1-r4el demi Free Palestine.
Naskah & foto: Adji TravelPlus, IG @adjitropis & Tiktok @FaktaWisata.id
0 komentar:
Posting Komentar