Dapat Golden Buzzer di America's Got Talent, Putri Ariani Bikin Bangga Indonesia
Ariani Nisma Putri yang lebih dikenal dengan nama Putri Ariani bikin bangga Indonesia usai mendapatkan golden buzzer di audisi America's Got Talent (AGT) 2023 pada Selasa (6/6) petang waktu AS.
Bangganya lagi pemenang kompetisi Indonesia's Got Talent (IGT) 2014 ini mendapatkan tombol emas di ajang pencarian bakat bertaraf internasional itu dari salah satu jurinya, Simon Cowell.
Saat audisi, penyanyi pop solo disabilitas netra perempuan kelahiran Bangkinang, Kampar, Riau, 31 Desember 2005 (umur 17) ini membawakan dua lagu sambil memainkan grand piano di atas panggung audisi AGT tahun ini.
Menariknya lagu pertama, Loneliness merupakan lagu karyanya sendiri.
Setelah selesai dan mendapatkan gemuruh tepuk tangan penonton, Simon Cowell naik ke panggung dan memintanya menyanyikan satu lagu lagi.
Kemudian penyanyi yang pernah tampil di acara pembukaan pesta olahraga Disabilitas se-Asia, Asian ParaGames 2018 membawakan "Song of Victory" ini, menyanyikan lagu kedua bertajuk Sorry Seems to Be the Harderst Word yang dipopulerkan Elton John.
Usai mendapat komentar positif sejumlah juri lain, tak lama kemudian, Simon Cowell pun menekan tombol golden buzzer buatnya seraya kembali mendapat gemuruh tepuk tangan penonton.
Sejumlah musisi di Tanah Air turut berbangga atas keberhasilan. Rapper senior Iwa K misalnya sampai menggunggah video keberhasilan Putri Ariani mendapatkan golden buzzer tersebut di akun IG pribadinya @iwaktherockfish.
"A completely tremendous
soulfull angel's voice π❤π. KEREEEEEN.. sampe2 @simoncowell sendiri
yang nekan tombol GOLDEN
BUZZER buat performance-nya
Putri Ariani @arianinismaputri, peserta America's Got Talent yang berusia 17th
dari Indonesia," tulis Iwa K sebagai captions.
Unggahan itu pun mendapat komentar hangat dari sejumlah musisi lain.
Penyanyi Sandy Sondoro @sandhysondoro_official berkomentar begini: "INDONESIAAAAAAAAA ! NUSANTARA !!!! KEMBALI PEGANG DUNIA !!! Terimakasih @arianinismaputri π₯π₯π₯".
Baim @baimguitar bilang begini: "Kebetulan sambil pake headphone... Masyaallah π₯Ήπ₯Ή❤️❤️ππ".
Dewi Lestari @deelestari berkomentar singkat: "Nangiiiis...".
Musisi mustafa @mustafadebu berucap: "Luarbiasa πππππ₯π₯ππππ".
Musisi Denchas @dennychasmala berkomentar cukup panjang: "Salam kangen @arianinismaputri tambah maju kamu ππ❤️ salam dari om Denchas ππinget rekaman buat Olimpic Paragames yah π, salam buat mama yah".
Bukan cuma para musisi yang bangga dan mengucapkan selamat buat putri, Kedutaan Besar AS Jakarta juga mengucapkan selamat lewat akun IG resminya @usembassyjkt.
"Selamat kepada @arianinismaputri dari Indonesia yang telah berhasil mendapatkan #GoldenBuzzer dari @simoncowell @agt! πΆπ₯³," tulis adminnya sebagai captions dibawah unggahan video cuplikan penampilan putri saat tampil di AGT 2023 dan mendapatkan golden buzzer.
Lewat tulisan ini, TravelPlus Indonesia @adjitropis dan @travelplusindonesia yang juga konsen meliput musik sebagai salah satu subsektor ekonomi kreatif (kreatif), mengucapkan selamat buat Putri Ariani, semoga penampilan berikutnya di AGT 2023 terus membuat Indonesia bangga dan semoga menjadi juara. (Adji TravelPlus @adjitropis)
Foto: dok. IG @arianinismaputri
0 komentar:
Posting Komentar