. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Senin, 28 Februari 2022

Mengapa TravelPlus Bikin Tulisan Masjid dan Surau Berdaya Tarik Lebih Pas Isra Mi'raj 1443 H? Ini 5 Alasannya


Setiap tulisan, foto, dan video yang kita buat apalagi disebarluaskan ke publik lewat ragam medsos dan WAG, kelak juga  dipertanggungjawabkan. Apakah bermanfaat atau punya nilai kebaikan atau sebaliknya? Apakah menjadi ladang pahala untuk kehidupan kelak atau sebaliknya menambah dosa.

Atas dasar itulah TravelPlus Indonesia membuat tulisan ini. Begitupun dengan ragam jenis tulisan lainnya. 

Intinya sejak dulu sampai nanti, bismillahirrahmanirrahim, karena lillahi ta'ala selalu ingin berusaha menghasilkan produk jurnalistik (berita, artikel, foto, video, dll) maupun karya non jurnalistik (lirik lagu, puisi, dll) yang bermuatan positif, termasuk punya nilai syiar Islam sekalipun dalam balutan pariwisata dan lainnya.

Itulah alasan pertama sekaligus jawaban atas pertanyaan beberapa pembaca setia TravelPlus Indonesia yang tergabung dalam WAG TravelPlus Indonesia, hari ini, Senin (28/2/2022), yang menanyakan kenapa TravelPlus membuat tulisan 10 jenis masjid dan surau di Tanah Air tercinta yang berdaya tarik lebih.

Alasan kedua, karena tulisan tersebut erat kaitannya dengan momen spesial Isra Mi'raj 1443 H/2022 M yang jatuh pada tanggal 28 Februari ini.

Seperti kita ketahui, dalam peristiwa Isra Mi’raj yang diperingati hari ini tersimpan lautan ilmu dan pelajaran serta bermacam hikmah yang sangat penting dalam sejarah Islam, salah satunya Nabi Muhammad SAW mendapatkan wahyu tentang diwajibkannya shalat lima waktu bagi kaum Muslimin. 

Dalam persitiwa luar biasa itu, Allah SWT mewahyukan kewajiban shalat tersebut di atas langit. Itu menunjukkan kalau masalah shalat sangatlah penting.

Seperti kita ketahui pula, masjid dan surau itu adalah tempat utama mengerjakan shalat bagi umat Islam, sebagaimana sudah TravelPlus singgung di tulisan sebelumnya.

Alasan ketiga, untuk mengingatkan diri pribadi sendiri supaya di-momen istimewa hari ini, bisa terus memacu semangat meningkatkan kualitas ibadah shalat baik wajib yang 5 waktu maupun beragam shalat sunah.

Alasan keempat, sekaligus juga ingin mengingatkan diri sendiri untuk menunaikan shalat wajib sebisa mungkin secara berjamaah di masjid ataupun surau di manapun berada, baik di kota, desa, dusun, pelosok, pulau terpencil bahkan di gunung sekalipun.

Terakhir atau alasan kelima, tentunya berharap semoga tulisan ini juga dapat mengingatkan dan menyemangatkan orang-orang tercinta, keluarga, kerabat, sahabat, para peminat, dan pembaca TravelPlus Indonesia serta warganet dimanapun berada untuk sama-sama tetap menunaikan ibadah shalat 5 waktu sekalipun saat berwisata maupun berpetualang dari Aceh sampai Papua dan dimanapun juga.

Ada pula yang bertanya, apakah semua masjid dan surau yang tertera di tulisan tersebut sudah dikunjungi TravelPlus? Jawabannya sebagian besar alhamdulillah sudah. 

Sementara yang belum antara lain surau yang ada di Gunung Slamet via Penari Guci dan surau di Gunung Talang di Kabupaten Solok serta Masjid terapung di Pesisir Selatan, Sumbar dan masjid di negeri atas awan di Gunung Luhur, Lebak, Banten serta masjid berkonsep ramah lingkungan di Cikarang Barat, Jabar.

Hati kecil berharap, Insya Allah semoga TravelPlus diberi kesempatan, kemudahan, dan keringanan langkah menuju semua masjid dan surau tersebut, Aamiin Allahumma Aamiin.

Naskah & foto: Adji TravelPlus @adjitropis & tim @travelplusindonesia

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP