BBTF 2022 Siap Digelar Secara Hybrid, Dukungan Pemerintah Kembali Diharapkan
Bali and Beyond Travel Fair (BBTF) 2021 atau yang ke-7, hari ini, Sabtu (12/6) kelar dilaksanakan. Panitia pelaksananya sudah memastikan tahun depan, event pameran dan pasar wisata bertaraf internasional ini bakal kembali digelar.
Kepastian itu ditegaskan Ketua Komite BBTF 2021 I Ketut Ardana usai mendampingi Menparekraf Sandiaga Uno yang hadir meninjau pelaksanaan hari kedua pertemuan bisnis (Travel Exhange/Travex) atau Business to Business (B2B) di Bali International Convention Center (BICC), The Nusa Dua, Badung, Jumat (11/7). Travex merupakan acara inti BBTF 2021.
"Semoga pandemi segera berakhir sehingga BBTF tahun depan meski tetap kita akan laksanakan secara hybrid, tapi akan lebih banyak lagi partisipan yang bisa hadir secara offline di venue," terangnya kepada TravelPlus Indonesia.
Dalam kesempatan itu Ardana juga mengumumkan tanggal pelaksanaan BBTF 2022 atau yang ke-8, berikut dengan tema yang akan diusung.
"Berdasarkan hasil rembug, panitia umumkan BBTF 2022 akan diselenggarakan tanggal 15-18 Juni mendatang dengan mengusung tema 'Balancing in Harmony'," ungkapnya.
Ardana berharap BBTF 2022 dan tahun-tahun seterusnya selalu mendapat dukungan dari berbagai pihak, pemerintah, industri, dan stakeholder pariwisata.
"Kenapa harus di-support pemerintah dan pihak-pihak terkait lainnya? Karena BBTF ini satu-satunya event promosi pariwisata internasional terbesar di Tanah Air dan harus mampu kita selenggarakan setiap tahun," jelasnya.
***
BBTF 2021 yang mengangkat tema 'Exploring Sustainable & Wellness Tourism' atau 'Menjelajahi Pariwisata Berkelanjutan dan Kebugaran', terbilang lancar dan sukses sekalipun target potensi nilai transaksi hanya sepertiga dari BBTF 2019 atau sekitar Rp 3,7triliun.
Menurut Ardhana tema itu diangkat untuk membangkitkan ekonomi pariwisata dan promosi destinasi maupun produk wisata berkelanjutan terbaik dengan kearifan lokal Bali sebagai destinasi ramah lingkungan, kaya budaya dan tradisi.
"Meskipun target tahun ini turun karena memang skala event kita perkecil namun tour operator yang kita undang adalah yang potensial mendatangkan wisatawan mancanegara ke Bali dan destinasi wisata lain. Selain itu ada 192 buyer mancanegara yang hadir di BBTF 2021 ini. Kita harapkan para tour operator bisa mencapai potensi transaksi tersebut dalam satu tahun," terangnya lagi.
BBTF 2021, lanjut Ardhana sangat beda dibanding dengan penyelenggaraan tahun 2019 atau sebelum pandemi Covid-19 (sebagai pengingat BBTF 2020 tidak diadakan karena masih masa pandemi awal).
Selain dilaksanakan secara hybrid dan potensi nilai transaksi diperkecil, BBTF tahun ini juga tidak ada acara penutupan guna menghindari kerumunan.
"Acara welcome dinner dan farewell party juga tidak ada. Jadi selesai waktu acara travex atau B2B, seluruh peserta langsung bubar dengan prokes yang ketat," pungkasnya seraya berharap BBTF 2022 bisa lebih sukses lagi dengan target potensi nilai transaksinya yang lebih besar lagi.
Naskah: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Foto: dok.panitia bbtf 2021 & i ketut ardana
0 komentar:
Posting Komentar