. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Rabu, 19 September 2012

Sepuluh Keistimewaan Enrekang



Enrekang memang tak sesohor Toraja. Namun tetangga Toraja ini punya keistimewaan yang tak kalah dengan Toraja. Sekurangnya ada sepuluh (10) keistimewaan yang dimiliki kabupaten bergunun-gunung batu ini, salah satunya memiliki bukit vagina atau yang lebih dikenal dengan Gunung Nona lantaran bentuknya seperti kemaluan perempuan bila dilihat dari kejauhan. Apa lagi keistimewaannya?

Gunung Nona atau Buttu Kabobong (Bhs.Enrekang) merupakan keistimewaan pertama dari Enrekang. Lokasinya berada di antara Kota Enrekang, ibukota Kabupaten Enrekang dengan Kota Makale, ibukota Kabupaten Tana Toraja (Tator).

Sebagaimana namanya yang berarti ‘Bukit V’, bentuk Buttu Kabobong amat mirip ‘Vagina’ yang tak malu-malu memperlihatkan klentit berukuran super raksasa dari bentuk sesungguhnya.

Bukit porno yang oleh orang bule disebut Erotic Mountain ini menjadi tempat persinggahan ‘wajib’ bagi para pelancong saat ke Daerah Tujuan Wisata Tana Toraja.

Para pelancong biasa menikmati keerotisannya itu dari rumah makan dan vila yang menjual makanan kuliner khas Kabupaten Enrekang di tepi jalan, seperti Restoran Jemz Bambapuang, Puncak Indah, Bukit Kenangan, ataupun Restoran Bukit Indah, dan Villa Bambapuang. Di tempat itu pengunjung biasanya mengabadikan pesona bukit porno itu.

Keistimewaan Enrekang kedua adalah Gunung Bambapuang yang memiliki ketinggian 1.157 meter di atas permukaan laut. Di lereng gunung ini terdapat sejumlah bunker bekas tentara Jepang. Gunung Bambapuang yang terdapat di Kotu, Kecamatan Anggeraja dahulu disebut-sebut sebagai tangga para dewata. Tinggi puncaknya hingga mencapai langit. Tangga Langit ini kemudian patah lantaran terjadinya ‘cinta sedarah’ di wilayah tersebut. Tangga langit yang patah itulah disebut menjadi bukit-bukit memanjang dengan puncak kemiringan searah.

Keistimewaan ketiganya Gunung Latimojong, yang menjadi atapnya Sulawesi Selatan dengan tinggi 3478 mdpl. Gunung ini menjadi idaman para pendaki dan pegiat alam bebas di Sulsel dan sekitarnya. Lokasinya di Dusun Karangan, Desa Latimojong, Kecamatan Baraka, sekitar 70 Km dari Kota Enrekang.

Keistimewaan keempatnya, Airterjun dan Kolam Renang Lewaja. Air Terjun Lewaja berada di Desa Lewaja, Kecamatan Enrekang. berjarak 6 km dari Ibukota Enrekang arah Timur, dapat ditempuh dalam waktu 15 menit. Lewaja juga dikenal sebagai tempat suci yang dipakai untuk ritual mandi bersama masyarakat Enrekang sebelum memasuki bulan Ramadhan. Selain air terjun di lokasi ini juga terdapat kolam renang.

Keistimewaan kelima, Enrekang juga dijuluki “negeri seribu gua”. Sedikitnya ada 20 gua di kabupaten ini yang menawarkan pemandangan eksotis, salah satunya Lo’ko (Gua) Bubau di Desa Kandinge Kec.Baraka, 53 Km dari Kota Enrekang yang terkenal dengan keindahan dan keberagaman stalaktit dan stalakmit-nya. Selain itu, Gua Pusallo di Limbuang Maiwa dan Gua Tappa di Maiwa.

Keitimewaan keenam, ada Desa Bone – Bone yakni deesa Bebas Asap Rokok. Desa ini menjadi kawasan percontohan untuk daerah desa bebas dari asap rokok yang sudah terkenal baik dalam negeri maupun mancanegara. Lokasinya berada di Kecamatan Baraka yang berjarak 5 Km dari kecamatan dan berjarak 50 Km dari Kabupaten Enrekang.

Keistimewaan ketujuh, terdapat Situs Tontonan yang dulu di kenal dengan serambi mayat, yakni situs peninggalan prasejarah dimana terdapat mandu atau erong sebagai wadah kubur pada zaman sebelum masuknya Islam. Situs ini terletak di Tontonan, Kelurahan Tanete, Kecamatan Anggeraja, sekitar 27 Km dari Kabupaten Enrekang. Kawasan ini juga menjadi pusat kegiatan panjat tebing kaula muda setempat yang dilengkapi sarana Outbond lainnya.

Keistimewaan kedelapan, Enrekang juga memiliki beberapa sungai besar, seperti Sungai Tabang, Sungai Mata Allo, Sungai Mamasa, dan Sungai Saddang. Sungai Saddang yang melewati pusat Kota Enrekang dan mengalir menuju Selat Makassar merupakan salah satu ajang rafting yang mulai diminati. Derasnya arus sungai serta medan yang berat menjadi tantangan tersendiri bagai para pencinta olahraga air untuk mengarungi jeram-jeramnya.

Keistimewaan kesembilan, Enrekang yang disebut juga wilayah Massenrengpulu ini terdapat Batu Kodok yang berada di sekitar situs Tontonan di kelurahan Tanete dan tidak jauh dari situs tersebut. Batu ini terletak di tengah sungai berbentuk menyerupai kodok yang terbentuk secara alamiah.

Danke
Keistimewaan Enrekang yang kesepuluh adalah kuliner khasnya, antara lain Sarabba, Pisang Goreng, dan Dangke. Sarraba merupakan minuman hangat dari ubi seperti bajigur kalau di Sunda. Pisang Goreng Enrekang beda dengan pisang goreng daerah lainnya. Yang digoreng pisang yang menggkal, dikeprak dulu hingga pipih lalu digoreng, uniknya dimakan dengan sambal. Sedangkan dangke adalah kuliner yang terbuat dari susu kerbau atau sapi yang dikentalkan dengan tumbukan tangkai daun papaya.

Dangke sejak lama menjadi makanan istimewa dari warga Enrekang. Harga Dangke per paket sampai ini mencapai Rp 15.000. Makan Dangke dipercaya dapat meningkatkan gairah seksual. Banyak pria Enrekang mengakui Dangke, selain menguatkan juga mengentalkan sperma. Konon penamaan kuliner Dangke berasal dari ucapan rasa terima kasih orang Belanda tempo dulu setelah memakan olahan susu sapi itu di Enrekang yakni Dank u - Terima kasih!

Selain tiga kuliner di atas juga ada Baje Kotu adalah beras ketan yang dimasak dengan gula aren campur kelapa, kemudian dibungkus daun jagung sebesar ukuran batterai besar. Juga ada Nasu Cemba, yaitu sejenis coto. Terbuat dari daging kerbau yang dimasak dengan bumbu khas termasuk daun asam. Serta Camme Tuttu, sayuran yang terbuat dari daun ubi yang ditumbuk dicampur dengan parutan kelapa bersantan.

Itulah sepuluh keistimewaan Kabupaten Enrekang, yang menjadi salah satu dari 6 kabupaten yang tak memiliki laut di Provinsi Sulawesi Selatan. Dengan keitimewaannya itu, daerah yang topografi wilayahnya sekitar 60 persen berkemiringan di atas 40 derajat ini memang patut Anda kunjungi dan jelajahi.

Naskah & Foto: Adji Kurniawan (adji_travelplus@yahoo.com)

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP