. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Senin, 13 Agustus 2012

Sapta: GBN 2012 Sudah OK Tapi Kurang Ekspresif



Jika saat latihan di Ciibubur, Sabtu (11/8/2012) mendapat pujian Menparekraf Mari Elka Pangestu, justru saat tampil di Konser Perdana di Balairung Soesilo Soedarman, Jakarta, Minggu (12/82012), peserta Gita Bahana Nusantara (GBN) 2012 mendapat respon kurang ekspresif dari Wamen Parekraf Sapta Nirwandar. “Powernya kurang maksimal. Kalau tidak kuat dan tidak ekspresif nanti jadi senyap dan adem-adem saja,” ujarnya.

Apa yang dilontarkan Sapta Nirwandar rasanya memang tepat. Berdasarkan pantauan Travelplusindonesia saat peserta GBN 2012 latihan di Cibubur dan konser perdana di Balairung Soesilo Soedarman jelas lebih baik ketika mereka latihan. Saat itu mereka tampil lebih lepas dan suaranya pun bergema.

Bisa jadi saat tampil di konser perdana, mereka gugup dan diperparah dengan sound system di gedung Balairung itu yang memang kurang baik. Padahal mereka sudah tampil dengan pakaian berjas lengkap dan rapih dibanding saat latihan yang hanya mengenakan kaos seragam GBN 2012.

GBN sebagaimana dikatakan Sapta Nirwandar, diluncurkan pada 2003 oleh Departemen Kebudayaan dan Pariwisata dan kemudian dilanjutkan Kemenparekraf.

Peserta paduan suara terdiri atas wakil dari 33 provinsi se-Indonesia, yang dipilih berdasarkan audisi di daerah masing-masing. Sementara anggota orkestra dipilih dari seleksi di Jakarta dan Yogyakarta.

GBN 2012 kali ini menghadirkan seorang solois, Brian Putra H Simarmata dari NTB yang membawakan lagu karya presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, yang menurutnya SBY adalah seniman besar.

Pembentukan GBN, lanjut Sapta bertujuan menjaring bakat generasi muda dalam seni suara dan musik sekaligus menanamkan nilai-nilai kebudayaan Indonesia di kalangan generasi muda serta untuk menjalin persatuan dan kesatuan.

Selain ekspresi yang harus diperhatikan, Sapta juga menghimbau agar paduan suara juga melakukan koreografi yang pas dan menarik yang mendukung lagu yang dibawakan. “Kalau lagu sedih mimiknya sedih dan kalau lagunya gembira dan bersemangat mimiknya juga harus terlihat senang. Dan lebih menarik kalau ada gerakannya,” imbaunya.

Sapta juga meminta para peserta GBN 2012 untuk menjaga kesehatannya agar saat tampil di Istana Merdeka 17 Agustus 2012 dalam perayan HUT RI ke-67 nanti lebih prima.

“Perlu diingat, selain power suara, juga harus lebih ekspresif dan bersemangat lagi agar suaranya terdengar hingga tribune utama, tempat Presiden, Wapres, anggota kcabinet, para duta besar dan tamu kehormatan lainnya duduk,” pintanya.

Naskah & Foto: Adji Kurniawan (adji_travelplus@yahoo.com)

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP