. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Selasa, 10 Januari 2012

Ikut Family Train Mekarsari Oleh-Olehnya Cerdas, Buah, dan Pohon



Taman Buah Mekarsari di Cileungsi, Bogor punya banyak paket tur menarik untuk Anda nikmati bersama keluarga maupun teman-teman sebagai pengisi liburan akhir pekan maupun liburan panjang. Salah satunya paket Family Train yang memadukan unsur wisata berkebun, belajar di alam, dan tentu saja menikmati buah langsung dari pohon serta membeli aneka buah yang sedang panen.

Paket Family Train dapat Anda nikmati dengan harga Rp 500.000 per kelompok maksimal 6 orang. Harga tersebut sudah termasuk green land tour untuk 6 orang, menanam pohon atau planting activity (6 orang), memetik buah atau picking vegetables tergantung buah yang tengah panen, biasanya buah melon (seberat 2 KG), melukis topi petani atau painting farmer’s hat (4 topi), menunggang kuda atau horse riding untuk 2 orang, anak-anak ataupun orang dewasa, dan softdrink (8 botol).

Untuk mengikuti semua kegiatan dalam paket ini, Anda diantar dengan kereta khusus berkapasitas 6 orang, ditambah dengan sopir dan seorang pemandu. Sepanjang jalan pemandu menceritakan semua obyek yang dilalui termasuk obyek yang dikunjungi dan dilakukan. Anda dan peserta lain dapat bertanya. Kereta yang Anda tumpangi akan mengantar Anda dan rombongan smapai akhir acara, jadi tidak berganti kereta.

Paket ini dumulai dari Bangunan Air Terjun yang menjadi ikon bangunan di Mekarsari, yakni sebuah bangunan yang berairterjun. “Gedung ini atas prakarsa almarhum Ibu Tien Soeharto, konon ini gedung berairterjun tertinggi di dunia,” jelar PR Mekarsari Putri Ayu Pratami.

Dari bangunan tersebut, kereta melewati jalan di sebelah kanan taman air terjun yang biasa digunakan untuk foto-foto dan kerap menjadi lokasi syuting film, rombongan bergerak menuju wahana Family Garden. Sebelum sampai di wahana tersebut, kereta yang Anda tumpangi akan melewati kawasan bersepeda santai. Pengunjung yang ingin berkeliling dengan sepeda baik sendiri maupun tandem dapat menyewa sepeda dengan harga sewa mulai dari Rp 20.000 per sepeda.

Di sebelah kanannya ada koleksi tanaman buah naga yang bercampur dengan tanaman kaktus. Dan di sampingnya hamparan Kebun Nanas Arnis atau singkatan dari nanas berair dan manis. Nanas jenis ini aslinya berasal dari Hawaii yang kemudian dikembangbiakkan di Mekarsari dengan cara kultur jaringan.

“Nanas ini sangat mudah dikupas, seperti mengupas buah mangga” kata Lusi, salah satu pemandu wisata Family Train.

Di Famili Garden, Anda dapat mencoba menunggang kuda mengelilingi setapak lapangan dan kandang kuda ditemani pemandu. Jatah menunggang kuda dalam paket ini hanya untuk 2 orang, sisanya 4 orang dapat mengikuti kegiatan melukis topi petani. Keempat topi petani yang sudah dilukis dapat dibawa pulang.

Selanjutnya, Anda diajak memetik sayuran jika sedang panen. Tapi jika tidak digantikan dengan memilih salah satu tanaman sayuran dalam pot. Anda hanya diperbolehkan membawa satu pohon saja untuk dibawa pulang. Tinggal pilih, mau pohon cabe, ubi jalar, dan lainnya. Kalau mau membeli aneka bibit tanaman buah unggul atau tanaman hias cantik, Anda dapat mmebelinya di Garden Center.

Selanjutnya Anda akan dibawa ke Nursery atau areal pembibitan untuk belajar menanam pohon buah dalam pot atau tambulampot. Anda tinggal pilih maua pohon buah jambu biji Kristal, jambu cingcalo, jambu air citra, jambu bol jamaika, jeruk nipis, jerul purut, dan lainnya. Sebelum menanam, ada seorang tenaga ahli penanaman pohon dalam pot yang akan menjelaskan cara menanam,memupuk,dan merawatnya.

Firman petugas pemelihara bibit tanaman intern Mekarsari mengatakan tambulampot ini tidak membutuhkan lahan tanah luas, cukup di pot. Kemudian kalau sudah membesar bisa dipindahkan ke drum atau ember besar berukuran 22 liter. “Cahayanya dengan matahari langsung. Pagi ditempatkan di luar ruangan, malam di masukkan kembali. Atau bisa juga di bawah atap yang transparan,” jelasnya.

Media tanam tambulampot ini terdiri atas tanah dua sendok, pupuk kandang dari kotoran sapi 2 sendok dan kulit padi atau sekam lapuk. Ketiganya kemudian diaduk dan dicampur. Media tanam ini bisa digunakan juga untuk tanaman hias dan sayur. “Interval pemupukannya cukup 4 bulan sekali. Setelah aga besar bisa dikasih MPK dan perangsang buah seperti petsin dan aior cucian daging untuk meningkatkan kemanisan buah,” jelas Firman lagi.

Usai menanam tambulampot, Anda dapat membawa pulang hasil tambulampot yang ada buat sendiri sesuai pilihan.

Luas areal pembibitan sekitar 4 hektar, di dalamnya juga ada laboratiorum pembibitan. “Seluruh penemuan dari tim R&D atau riset and development yang masuk keluar hutan di seluruh Indonesia untuk mendapatkan bibit tanaman. Setelah itu bibit-bibit temuan dibawa ke lab ini dicek dan lain-lain kemudian dibuat indukannya. Dari indukannya baru diperbanyak dengan kultur jaringan. Kenapa bibit-bibit pohon di Mekarsari itu bibit unggulan karena dengan cara kultur jaringan atau semacam kloningan dari indukan yang unggul,” papar Putri.

Sebelum menuju areal pembibitan, Anda akan melewati Kid's Fun Valley atau lembah bermain anak-anak yang menyediakan aneka permainan seperti bom-bom car, mini gokart, ATV, aero plane, dan lainnya. Semua permainannya menggunakan koin, harganya Rp 6.000 sampai dengan Rp 10.000 per koin.

Di areal Nursery juga ada rumah serangga dan rumah kupu-kupu. “Di rumah kupu-kupu ada sejumlah tanaman bunga dan buah yang disukai kupu-kupu seperti kembang sepatu dan lainnya. Biasanya kupu-kupu suka bunga-bunga yang cantik,” papar Putri.

Selanjutnya Anda akan dibawa ke Kebun Wisata Melon, Salak, Belimbing, dan lainnya sampai berakhir kembali di Bangunan Air Terjun. Durasi Paket Family Train ini sekitar 2,5 jam. Di Kebun Melon, kalau sedang panen, Anda dapat membeli untuk oleh-oleh begitu juga di Kebun Salak.

Taman Buah Terbesar di Dunia
Mekarsari memiliki lahan seluas 264 Hektar. Di dalamnya terdapat 78 famili dan 1437 Varietas dengan jumlah total tanaman sekitar 100 ribu tanaman. Lokasi Mekarsari 13 Km dari pintu keluar Tol Cibubur arah Jonggol.

Taman buah terbesar di dunia ini terbagi 6 zone yakni pertama, Central Park yang di dalamnya terdapat Plaza Air Mancur, Bangunan Air Terjun, Taman Air Terjun dan Camp Park. Kedua, Greenland Zone yang di dalamnya ada Nursery beserta Rumah Serangga dan Kupu-Kupu, Kebun Wisata Melon, Saung Adem, Taman Konservasi Rusa, Kebun Wista Salak, Taman Air, Taman Ziarah, dan Kebun Wisata Belimbing.

Zona ketiga adalah Mediteran Zone terdiri atas Taman Mediteran dan Oasis, Kebun Tanaman Langka, Rumah Pohon LEO, dan Wisata Bersepeda. Keempat, Water Zone terdiri atas Taman Lotus, Taman Rekreasi Kelapa, Lakeside Camp Park, Danau Cipicung, Pulau Mekarsari "My Island", Sabut Kelapa Outbound, Shelter Kereta Danau, Wisata Perahu serta Permainan Air seperti banana boat, perahu naga, sepeda air, floating donat, bersampan, dan lainnya.

Zone kelima Family Zone yang terdiri atas Graha Krida Sari (GKS) tempat Anda memperoleh informasi lengkap tenant Mekarsari termasuk panen buah pada hari itu, Garden Center, Taman Paradiso, Kebun Keluarga, Teater Dewi Sri yang mampu menampung sekitar 200 orang untuk menonton film-film berformat 3 dimensi, Menara Pandang setinggi sekitar 30 Meter untuk menikmati keindahan pemandangan alam Mekarsari, Lembah Bermain Annak-Anak, Country Side, Danau Wiratama, The Port atau Wisata Kanal, dan Toko Buah berupa Rumah Oleh-Oleh dan Cendera Mata serta pusat jajanan serba ada atau Pujasera untuk bersantap.

Dan zone keenam, Festival Point yang terdiri atas Panggung Pertunjukan, Bazar dan Festival serta Fun Games & Attraction atau Arena Ketangkasan.

Untuk menikmati wahana yang ada di 6 zone tersebut, pengelola Mekarsari menyediakan transportasi kereta, sepeda tandem, ataupun tuk-tuk. Sedangkan paket turnya antar lain Smart Cultivation Tour, Tropical Exotic Tour, Paddy Legend Tour, Rumah Pohon LEO, Greend Land Tour, Wisata Air, Outbound, Family Camp atau bermalam dengan tenda, dan Family Train.

Anda dapat memilih sesuai keinginan. Kalau Anda tertarik mengikuti paket Family Train ini, sebaiknya pesan sehari sebelumnya. Anda dapat memesannya dengan menghubungi Mekarsari di nomor telp (021) 823 1813 ext. 403 atau (021) 823 1822 atau email: sales@mekarsari.com.

Naskah & Foto: Adji Kurniawan (adji_travelplus@yahoo.com)

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP