Kupas Profesi Tour Leader Era Milenial, Forwapar Gandeng TTC
Forum Wartawan Pariwisata (Forwapar) akan menggelar bincang-bincang santai untuk mengupas profesi tour leader di era milenial.
Untuk itu, Forwapar menggandeng Tourism Training Center (TTC).
Acara yang akan digelar di Jakarta, tepatnya di Omah Tedjo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (9/11/2018) itu bakal menghadirkan nara sumber yang berkompeten dibidangnya, Tedjo Iskandar, founder TTC.
Ketika dihubungi TravelPlus Indonesia via WA, Selasa (6/11/2018), Tedjo yang tak lain tour leader senior sejak tahun 1980-an ini, membenarkan hal itu.
"Iya saya akan memberikan tips menjadi tour leader," balas Tedjo singkat.
Kemudian dia pun memberikan sedikit gambaran perbedaan antara tour leader jaman dulu atau jadul dengan era milenial.
"Kalau tour leader jadul harus bawa buku, kaset, dan peta. Kalau era sekarang cukup google dan USB, semua beres," ujarnya.
Begitupun soal tiket, sambungnya juga ada perbedaan. "Tiket pada jadul semuanya manual. Tapi tiket jaman now semuanya online," ungkapnya.
Sementara Ketua Umum Ikatan Tour Leader Indonesia atau Indonesian Tour Leader Association (ITLA), Tetty D.S. Arianto kepada TravelPlus Indonesia menerangkan apa yang harus diindahkan dan tidak boleh diindahkan tour leader di era milenial ini.
Menurutnya tour leader harus tetap memegang kode etik profesi seperti menjaga kepercayaan pemberi tugas dalam hal ini travel agent.
"Misalnya tidak mengumbar gambar/foto/video kastemer tanpa ijin," terangnya.
Perihal bagaimana tour leader mengatur peserta tur yang gemar membuat vlog, memakai drone, memotret, selfie, dan lainnya, Tetty menyarankan supaya tour leader mengedukasi peserta turnya sebelum berangkat tur ke negara lain.
"Yang perlu diedukasi itu ya tata tertib, safety maupun budaya setempat," pesannya.
Ketua Forwapar Fatkhurrohim yang akrab disapa Fatur menjelaskan tujuan acara bertajuk "Challenging Career as Tour Leader Still Favorite?” tersebut untuk memberi wawasan kepada para pewarta pariwisata, khususnya yang tergabung dalam Forwapar mengenai profesi tour leader pada masa milenial yang serba digital dan melek medsos.
"Supaya teman-teman wartawan bisa lebih memahami tentang profesi tour leader, baik itu tantangannya maupun prosfeknya sebagai sebuah profesi di era milenial ini," terang Fatur.
Mengenai nara sumber Tedjo yang dihadirkan, Fatur berharap para pewarta bisa mendapatkan ilmu dari pengalaman Tedjo sebagai tour leader yang tetap eksis di era digital ini.
"Kita harap Om Tedjo pun dapat memberi gambaran tentang pariwisata dari sisi negara lain. Sebab dia selalu update dengan perkembangan pariwisata di negara lain, terutama di level ASEAN dan rajin mengikuti travel mart di berbagai negara," tambah Fatur.
Naskah & foto: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Foto: dok. TTC
0 komentar:
Posting Komentar