Manna Fun Rafting Suguhan Utama Festival Ayiak Manna 2
Mau lihat para atlit arung jeram berlomba di Sungai Manna atau mau sekalian mencoba mengarungi jeram-jeramnya? Datang saja ke sungai yang berada di Kabupatan Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu, Sabtu (25/8) ini.
Ada 13 event, 2 di antaranya milik Pemkab Bengkulu Selatan yaitu Festival Ayiak Manna 1 dan 2.
Pasalnya di sana ada Festival Ayiak Manna 2 yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan.
Festival kali kedua yang mendapat dukungan promosi dan publikasi dari Kementerian Pariwisata (Kemenpar) ini akan menyuguhkan Manna Fun Rafting sebagai kegiatan utamanya.
"Nama eventnya Festival Ayiak Manna 2 dengan kegiatan utamanya Manna Fun Rafting. Kalau Festival Ayiak Manna 1 yang sudah terselenggara 18 Juli 2018 lalu, kegiatan utamanya Rally Rakit Tradisional," terang Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bengkulu Selatan Yulian Fauzi kepada TravelPlus Indonesia via pesan WA, Kamis (24/8).
Manna Fun Rafting ini akan mengambil start dari Desa Air Tenam dan finish-nya di Dusun Geluguran, Desa Kayu Ajaran, Kecamatan Ulu Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan.
Peserta Manna Fun Rafting ini, lanjut Yulian berasal dari seluruh kabupaten dan kota se-Provinsi Bengkulu. "Ada juga dari Kabupaten Lahat dan Kota Pagar Alam-nya Sumatera Selatan, provinsi tetangga Bengkulu," tambahnya.
Rencananya pelepasan peserta Manna Fun Rafting di titik start akan dilakukan Pelaksana Tugas (Plt.) Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah.
"Kita sudah undang Plt. Gubernur, Bengkulu tapi masih menunggu konfirmasi. Kalau beliau berhalangan, nanti Plt. Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi yang akan melepasnya bersama perwakilan dari Kemenpar," ungkap Yulian.
Menurutnya Festival Ayiak Manna 2 ini selain untuk memperingati Dirgahayu Kemerdekaan RI ke-73, sekaligus sebagai ajang promosi potensi pariwisata alam Bengkulu Selatan, khususnya Sungai Manna dengan harapan dapat mendongkrak kunjungan wisatawan.
Sungai dengan lebar sekitar 22 meter ini diapit hutan sekunder dan hiasan beberapa air terjun mini yang menuruni tebing-tebing terjal.
Panjang Sungai Manna mencapai puluhan kilometer, mulai dari Kecamatan Tanjung Sakti, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan mengalir hingga ke muara laut di Kecamatan Pasar Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan.
Jeram-jeram sungainya variatif dengan grade atau tingkat kesulitannya sampai di level empat karena terdapat banyak hidrolik dan `standing wave` yang tingginya bisa mencapai lebih dua meter. "Karakteristik sungai yang seperti ini cocok bagi para penikmat wisata adrenalin," ungkap Yulian.
Selain Manna Fun Rafting, Festival Ayiak Manna 2 ini juga akan dimeriahkan dengan Unjuk Budaya dan Kuliner Khas Bengkulu Selatan.
Untuk menjangkau Manna, Ibukota Kabupaten Bengkulu Selatan, lanjut Yulian, wisatawan bisa menyewa mobil travel dengan waktu tempuh sekitar 3 jam dari Bandara Fatmawati Soekarno di Kota Bengkulu.
Sebelumnya, Pemkab Bengkulu Selatan lewat Dispar-nya sukses menggelar event wisata Bimbang Besok berupa Budaya Adat Tradisional Tari Andun Massal dan sajian Kuliner Tradisional Melemang Tapai Massal pada Maret 2018 lalu.
Juli tahun lalu, Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya resmi meluncurkan Calendar of Event (CoE) 2018 Provinsi Bengkulu di Balairung Soesilo Soedarman, kantor Kemenpar, Jakarta.
Dalam arahannya, Kemenpar menargetkan Bengkulu sebagai Transit City. "Kita jadikan Bengkulu Transit City," ungkap Arief Yahya ketika itu.
Dari 13 CoE 2018 Bengkulu, lanjut Arief Yahya, event Tabut Bengkulu masuk TOP 100 Event Nasional sebagai upaya mendorong perekonomian Provinsi Bengkulu.
Selain Tabut, beberapa event Bengkulu lainnya juga terpilih masuk dalam kalender even wisata nasional, yakni Festival Bumi Rafflesia dan Festival Pesisir Pantai Panjang.
Naskah: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Foto: dok. Disparkab Bengkulu Selatan
Captions:
1. Mengarungi salah satu jeram pemicu adrenalin di Sungai Manna, Bengkulu Selatan.
2. Pemanasan sebelum berarung jeram di Sungai Manna.
3. Fun rafting di Sungai Manna, salah satu andalan wisata Bengkulu Selatan.
0 komentar:
Posting Komentar