Dua Pilihan Event Kuliner dan Budaya Hari Kamis Pekan ini
Ada dua event kuliner dan budaya yang menarik untuk didatangi, yakni Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan di Surabaya dan Gelaran Seni Budaya Jawa Barat di Sukabumi. Sayangnya kedua event tersebut waktu pelaksanaannya bersamaan, Kamis (29/3/2018).
Kegiatan Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan yang akan berlangsung di sepanjsng Jalan Tunjungan, Surabaya mulai pukul 16.00 – 21.30 WIB berisi 2 mata acara utama yakni Kuliner dan Kraft.
Ragam kuliner yang akan disuguhkan antara lain Semanggi, Lontong Balap, Rawon Setan, Tahu Campur, Lontong Kikil, Rujak Cingur, Nasi Bakar, Jagung Bakar, Nasi Madura, Penyetan, Terang Bulan, dan lainnya.
Sementara kraft-nya menampilkan aneka produk fashion, kosmetik hingga souvenir khas Kota Pahlawan ini.
Kabarnya event kali ini akan digelar bersamaan dengan Public Relation (PR) Award 2018 yang mendatangkan praktisi di bidang kehumasan di level pemerintah daerah hingga kementerian.
Guna memperlancar event ini, Jalan Tunjungan akan ditutup Kamis, mulai pukul 00.01 WIB dini hari sampai pukul 22.00 WIB.
Di event ini ada dua panggung utama didirikan di bawah Jembatan Gantung Siola menghadap ke Selatan dan di depan Hotel Majapahit menghadap ke Utara.
Dua panggung tersebut untuk kegiatan Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan dan PR Award.
Sementara Gelaran Seni Budaya Jawa Barat 2018 yang digelar dalam rangka merayakan HUT ke-104 Kota Sukabumi akan menyuguhkan pawai budaya yang akan diikuti 18 kota/kabupaten se-Jabar dan 7 kecamatan se-Kota Sukabumi.
Adapun rute pawai budaya yang akan menampilkan ragam rupa keunikan seni-budaya Jabar akan dimulai pukul 09.00 WIB dari Lapang Merdeka-Jl Perintis Kemerdekaan-Jl. RE Martadinata-Jl. Siliwangi- Jl. R. Samsudin SH dan berakhir di depan Balai Kota Sukabumi.
Nah, Anda mau pilih yang mana? Tentukan dari sekarang kemudian cari tiket pesawat/kereta untuk ke Surabaya, atau naik bus/kereta jika ingin backpacker-an ke Sukabumi dari Jakarta.
Naskah: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Foto: @museumtupal & adji
Captions:
1. Promo Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan 2018 di medsos.
2. Angklung, alat music tradisional khas Jawa Barat.
0 komentar:
Posting Komentar