. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Senin, 05 Desember 2016

Toiletmu itu Ya Wajahmu

Kemana Anda tuju saat kebelet buang air besar (BAB) ataupun buang air kecil (kencing) saat tiba di bandara, terminal, stasiun, dan pelabuhan di Tanah Air? Pasti ke toilet umum. Lalu bagaimana kondisinya? Apakah sesuai harapan Anda?

Bandara, pelabuhan, stasiun, terminal dan gerbang perbatasan antar negara adalah wajah terdepan sebuah kota, daerah bahkan negara.

Begitu pentingnya toilet sampai ada pendapat yang mengatakan: toiletmu itu ya wajahmu.

Berarti toilet yang ada di bandara, terminal, stasiun, pelabuhan, dan gerbang perbatasan itu wajah bangsamu. Artinya nilai kebersihan, kesehatan, dan kenyamanan sebuah bangsa bisa tercemin dari keberadaan toilet-toiletnya yang berada di bangunan-banguan yang menjadi wajah terdepan negara tersebut.

Di dalam semua bagunan yang menjadi wajah terdepan sebuah negara/kota/daerah itu tentu ada toilet yang merupakan fasilitas terpenting namun kerap diabaikan, baik kuantitas maupun kualitasnya.

Harus diakui, suka atau tidak, belum semua sarana umum di Indonesia tersebut dilengkapi dengan toilet yang memenuhi kriteria aman, nyaman, higienis, ramah lingkungan apalagi menarik.

Berdasarkan pantauan Travelplus Indonesia hanya beberapa bandara dan stasiun saja yang memiliki toilet yang lumayan meskipun jumlahnya dirasa juga masih kurang memadai sehingga kerap terjadi antrian panjang.

Di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) di Cengkareng, Banten, contohnya kerap terjadi antrian di toilet terutama saat penumpang pesawat tiba di bandara. Antrian bukan hanya terjadi di toilet perempuan yang menurut penelitian waktunya lebih lama 3 kali lipat dibanding laki-laki saat berada di toilet.

Berdasarkan penelitian itu, semestinya jumlah toilet perempuan harus lebih banyak minimal 2 kali lipat dibanding jumlah toilet laki-laki.

Itu di bandara internasional sekelas Soetta, bagaimana dengan bandara-bandara lain di seluruh Nusantara? Munkin masih jauh dari kata nyaman apalagi menarik.

Naning Adiwoso, ketua Asosiasi Toilet Indonesia (ATI) menegaskan keberaadaan toilet itu bisa menurunkan dan menaikkan martabat sebuah bangsa. “Kalau toiletnya memenuhi kriteria aman, nyaman, higienis, ramah lingkungan, berdesain menarik, berfasilitas lengkap, dan berteknologi kekinian, jelas martabat bangsa itu akan naik,” terangnya saat jumpa pers Sayembara Desain Toilet Umum di Jakarta, Senin (5/12).

Naning juga melihat kesadaran bangsa ini dalam hal kencing pada tempatnya dalam hal ini di toilet masih perlu ditingkatkan.

Buktinya seperti terlihat dalam posting-an foto salah seorang peserta aksi 412 yang sedang kencing di salah satu sudut Jalan Thamrin, Jakarta. Foto yang mendapat komentar beragam dari netizen itu gambaran nyata minimnya kesadaran masyrakat dan ditambah kurangnya fasikitas toilet umum di lokasi-lokasi tertentu.

Menurut Naning keberadaan toilet masa kini bukan hanya memadai dari segi kuantitas namun juga kualitas. “Untuk itu desain toilet umumnya harus menarik dengan memenehui kriteria di atas,” ungkapnya.

Naning menilai keberadaan toilet di bandara-bandara dan mall di Indonesia belakangan ini sudah lumayan bagus. “Ini berkat kerjasama ATI dengan Kementerian Pariwisata 8 tahun belakangan ini dengan mengadakan Lomba Toilet Umum Bersih di bandara dan lainnya. Namun toilet-tolet di pasar-pasar tradisional harus diakui masih jauh dari kata bagus,” akunya.


Kata Naning, toilet umum masa kini harus dilengkapi dengan fasilitas untuk disabilitas dan manula mengingat semakin banyak jumlah penyandang disabilitas dan para manula yang melakukan kegiatan berpergian.

“Toilet yang bagus juga harus menerapkan teknologi yang dapat menghemat air, praktis, menggunakan material lokal dan green design yang ramah lingkungan,” ungkapnya.

Toilet masa kini, sambung Naning juga harus dilengkapi dengan fasilitas untuk ibu menyusui dan ruang junitor yang lengkap. “SDM-nya cleaning service-nya juga harus andal dan ramah,” pungkasnya.

Naskah & foto: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)

NB.: tulisan terkait Sayembara Desain Toilet Umum bisa dilihat di: http://travelplusindonesia.blogspot.co.id/2016/12/mencari-desain-toilet-umum-masa-depan.html

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP