. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Rabu, 03 November 2010

Jaring Wisman Lewat Ajang Tiga ‘O’


Banyak cara untuk mendatangkan wisatawan mancanegara (wisman) ke negeri ini, salah satunya dengan menggelar ajang internasional yang diikuti sejumlah negara. Kompetisi tingkat dunia init dinilai menjadi wadah yang tepat untuk menginformasikan kondisi Indonesia pascatigabencana berturut-turut kepada seluruh peserta dan sekaligus mempromosikan obyek wisata Indonesia lainnya.

Setidaknya begitulah benang merah dari tujuan penyelenggaraan pemilihan Mister International 2010 atau L-Men versi Internasional di Jakarta, Bandung, dan Bali pada 8-20 November ini.

Lomba khusus pria yang oleh Direktur Pemasaran Pariwisata, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) DR. Sapta Nirwandar disebut sebagai kompetisi Tiga ‘O’ yakni Otak, Otot dan Omongan atau komunikasi ini, memberi keuntungan ganda sebagai sarana mempromosikan Indonesia sebagai destinasi MICE (Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition) dunia, sekaligus menjaring wisman ke Indonesia yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat.

Berdasarkan data dari panitia penyelenggara per Rabu, (03/11/2010), negara yang sudah konfirmasi ikut ajang ini berjumlah 50 negara dengan total peserta lebih dari 100 orang termasuk Indonesia sebagai tuan rumah. “Bayangkan kalau satu negara membawa timnya. Ini jadi tambahan kunjungan wisman dan sekaligus wahana promosi pariwisata, termasuk penginformasian mengenai masalah abu Merapi dan obyek-obyek aman dari tiga bencana baru-baru ini,” terang Sapta.

Indonesia dalam kompetisi ini diwakili Thomas Sebastian (25 tahun) sebagai 1st Runner up L-Men of The Year yang hingga saat ini masih melakukan persiapan baik fisk, gizi, komunikasi, dan pengembangan pribadi serta wawasan tentang kebudayaan dan pariwisata Indonesia. “Saya nge-gym 4 kali seminggu, masing-masing selama 2 jam, tidur 8 jam dalam sehari, mengurangi makan karbohidrat dan lemak,” jelas Thomas yang kini berpostur 183 Cm/74 Kg padahal sebelumnya pernah berbobot 98 Kg.

Menurut L-Men Brand Manager PT Nutrifood Indonesia, Christian Widi Nugraha, Thomas akan tampil mengenakan beberapa kostum hasil karya anak bangsa antara lain kostum nasional rancangan Dyan Fariz dari Jember Fashion Carnival yang terinspirasi dari pakaian adat Bali dan evening wear karya Brutus Rumah Mode.

“Dalam Mister International 2008 lalu, Indonesia diwakili Rocky Pramatra yang berhasil tembus 15 besar, dan Holly Feriston tahun 2009. Saingan terberat Indonesia dari Asia tahun ini datang dari Thailand. Tapi ajang ini bukan semata menilai postur pesertanya, juga kemampuan komunikasi, dan skill lainnya. Kami optimis Thomas mampu bersaing dan memberikan hasil terbaik buat Indonesia, terlebih dia memiliki banyak kemampuan seperti mahir memainkan alat musik saxophone dan lainnya,” terang Widi.

“Jujur saya gugup menghadapi ajang berskala internasional ini apalagi mewakili Indonesia. Tapi saya akan berusaha lebih baik dari hasil yang diperoleh Indonesia sebelumnya, minimal menyamai prestasinya,” aku Thomas dengan komunikasi yang kurang lancar dan rada gugup.

Puncak acara Mister International 2010 rencananya digelar di Ballroom Central Park Hotel Jakarta pada 20 November pukul 19.00 WIB. Acaranya akan dimeriahkan penyayi top Krisdayanti, Rini Idol, Duo Percussion, dan Rampak Gendang Nusantara dengan pembawa acara Steny Agustaf dan Cathy Sharon.

Naskah: Adji Kurniawan (adji_travelplus@yahoo.com)
Foto: Ilham, Pusformas Kemenbudpar

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP