. q u i c k e d i t { d i s p l a y : n o n e ; }

Rabu, 17 Oktober 2012

Ayo Daki Gunung Batur Saat Festival Danau Batur 2012

Ada ingin mendaki Gunung Batur di Kabupaten Bangli, Bali? Sebaiknya datang pas penyelenggaraan Festival Danau Batur (FDB) yang akan digelar selama tiga hari pada 19-21 Oktober 2012 ini. Pasalnya selain Anda bisa mendaki gunung setinggi 1.717 meter di atas permukaan laut ini, Anda pun dapat menikmati suguhan bermacam lomba dan atraksi seni tradisional setempat.  


Kepala Dinas Pariwisata Bangli Wayan Gobang menjelaskan FDB kedua kali ini lebih istimewa dibanding tahun sebelumnya. “Festival Danau Batur tahun ini bakal dimeriahkan dengan beragam acara, anatara lain lomba jukung, lomba panjor, gebongan, beleganjur, fun bike, dan trekking ke Gunung Batur,” jelasnya saat jumpa pers di Jakarta, Selasa 916/10/2012).Ss

 Selain itu juga ada Festival Anjing Kintamani. “Anjing kintamani ini sudah menjadi trah dunia mengingat memiliki cirri khas tersendiri seperti bentuk telinganya ke depan dan ekornya berdiri melengkung serta sangat jinak dengan tuannya,” jelasnya. Yang tak kalah menarik, lanjutnya, juga ada festival kuliner khas masyarakat bangle seperti masakan berbahan ikan nila dan mujair yang hidup di Danau batur serta lomba lomba mengukir buah-buahan, atau fruit carving

Sementara pentas seninya, selain menampilkan tarian drama kolosal berkisah soal kesuburan danau yang melibatkan 130 penari tarian yang menggabungkan musik, lirik, dan gamelan Bali, juga ada bintang tamu penyanyi ibukota Nugie . 

Kementerian Pariwisata dan ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mendukung penyelenggaraan FDB kedua ini. Mengingat festival ini dapat meningkatkan kunjungan wisatwan ke daerah bangle khususnya dan Bali umumnya. “Tujuan Festival Danau Batur ini untuk mempromosikan obyek wisata Kintamani, Bali serta meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dan wisatawan nusantara (wisnus) ke destinasi tersebut,” jelas Sapta Nirwandar, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. 

Sapta menambahkan, Danau Batur bukan hanya indah pun pada bulan lalu telah ditetapkan sebagai bagian dari Global Geopark Network (GGN) atau jaringan taman bumi global oleh UNESCO sehingga popularitas Batur semakin mendunia. Wayan Gobang mengatakan kunjungan wisatawan tahun lalu mencapai 400.000 orang. “Dengan festival ini,diharapkan meningkat menjadi 700.000 orang tahun ini,” tegasnya. 

Gunung Batur 

Gunung Batur merupakan berapi aktif di Indonesia. Gunung berkaldera besar ini dan indah ini terletak di daerah Kintamani, Kabupaten Bangli. Gunung ini telah meletus sebanyak 26 kali sejak 1804. Letusan terbesar adalah pada tahun 1926 yang menyebabkan Desa Batur ditutupi oleh lava. Letusan terakhir terjadi pada tahun 2000 namun letusannya tidaklah besar. 

Konon Gunung Batur merupakan puncak Gunung Semeru yang dipindahkan oleh Bathara Pasupati untuk menjadikannya sebagai sebuah istana bagi Dewi Danu. Itulah sebabnya masyarakat Bali datang ke Gunung Batur pada hari tertentu dan membuat persembahan di Pura Ulun Danu Batur untuk menghormati Bathara Pasupati dan Dewi Danu sehingga mereka akan memberkati penduduk dengan tanah yang subur dan kemakmuran. 

Naskah & foto: Adji Kurniawan (adji_travelplus@yahoo.com)

0 komentar:

Film pilihan

Bermacam informasi tentang film, sinetron, sinopsis pilihan
Klik disini

Musik Pilihan

Bermacam informasi tentang musik, konser, album, lagu-lagu pribadi dan pilihan
Klik disini

Mencari Berita/Artikel

  © Blogger templates Psi by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP