Nongsa Fun Run Perdana Sukses Gaet Wisman ASEAN
Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara, Kementerian Pariwisata (Kemenpar), Esthy Reko Astuti usai melepas peserta Nongsa Fun Run 2017 di Palm Spring Golf & Club Country, Nongsa, Batam mengatakan wisatawan asing yang mengukuti sport tourism event ini bukan hanya dari kawasan ASEAN atau Asia Tenggara terutama Singapura dan Malaysia, lalu Thailand, dan Filipina, tapi juga Taiwan, India, dan Eropa.
“Target peserta Nongsa Fun Run 2017 ini 800, hampir tercapai. Pesertanya masih didominasi pelari dari dalam negeri,” ujarnya di lokasi acara, Sabtu (7/10) sore.
Esthy menjelaskan keistimewaan ajang olahraga lari satu ini lantaran lokasinya mengelilingi lapangan golf. “Ini lomba lari pertama kali di dunia yang mengambil tempat di lapangan golf dengan pemandanghan indah. Ini menjadi daya tariknya,” terangnya.
Melihat keistimewaan itu dan potensial menjaring bukan hanya wisnus tapi juga wisman, Kemenpar pun mendukung Nongsa Fun Run 2017 yang diselengarakan komunitas pariwisata di Nongsa antara lain Batam View Beach Resort, Palm Spring Golf & Club Country, dan lainnya ini.
“Diharapkan sport tourism seperti ini dapat meningkatkan kunjungan wisman ke Batam,” ucap Esthy.
General Manager Batam View Hotel sekaligus Chairman of Destination Nongsa Anddy Fong pun berharap Nongsa Fun Run 2017 bisa menjadi sport tourism yang lebih bersakal besar. “Harapannya bisa menjadi ajang marathon yang berskala dunia,” terangnya.
Ketua panitia Nongsa Fun Run 2017, Arif menerangkan seluruh peserta mengambil start dari Palm Spring Resort dan melewati Batam View Hotel.
“Ada dua etape yang dipertandingkan, 10 km dan 5 km, baik putra dan putri,” terang Arif.
Meskipun sempat diguyur hujan, hampir seluruh peserta berhasil masuk finish di tempat yang sama.
Juara pertama kategori pria 10 Km, Rachmat Govinda (18), atlit lari dari Tanjung Pinang dengan waktu 41 menit. "Kalau hujan tidak begitu masaalah, yang berat medan tanjakannya," ujar Govin.
Juara kedua juga dari Batam bernama Guntur (34) dengan waktu 42 menit dan juara ketiga atlet Tanjung Pinang, Virgian Tio (16) dengan catatan waktu 43 menit. Sedangkan kategori perempuan Juara 1 diraih Ratna Dewi (31) dari Batam, juara kedua Astrid Leonita (13) dari Batam, dan juara ketiganya Monika Ruth (14) juga dari Batam.
Menariknya, sebelum etape 5 Km dimulai, seluruh peserta melakukan pemanasan terlebih dahulu dengan bermacam gerakan aerobik yang dipimpin dua orang instruktur yang energik, membuat suasana hangat dan meriah. Esthy pun ikut ber-aerobik.
Menariknya, sebelum etape 5 Km dimulai, seluruh peserta melakukan pemanasan terlebih dahulu dengan bermacam gerakan aerobik yang dipimpin dua orang instruktur yang energik, membuat suasana hangat dan meriah. Esthy pun ikut ber-aerobik.
Malam harinya, bertempat di Theme Park Batam View Hotel. Seluruh peserta dihibur dengan suguhan live music band Jive Talkin dari Singapura dan magic show dari Indonesia.
Namun sebelumnya digelar jumpa pers yang juga dihadiri
Kepala Disbudpar Kepri Buralimar dan Kepala Disbudpar Kota Batam Febrialin.
Menurut Kabid Promosi Wisata Alam, Kemenpar Hendry Noviardi suguhan hiburan itu selain untuk menghibur para peserta juga bertujuan menjaring para penggemar Jive Talkin datang ke Batam.
“Jive Talkin itu band bergenre elektro nomor wahid di Singapura dan fans-nya banyak di sana. Kita targetkan 150 orang datang menikmati konsernya di Batam,” terang Hendry.
Pantauan TravelPlus Indonesia, sejumlah peserta Nongsa Fun Run 2017 nampak terhibur dengan performance keduanya. Bahkan beberapa peserta ada yang diajak bermain sulap.
Naskah & foto: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Captions:
1. Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara, Kemenpar Esthy Rekho Astuti melepasa peserta lomba lari Nongsa Fun Run 2017 di Batam.
2. Para pesertanya ada dari Asean dan eropa.
3. Jumpa pers Nongsa Fun Run 2017.
4. Hiburan dari Jive Talkin dari Singapura.
0 komentar:
Posting Komentar