Kamis, 13 Agustus 2020

Cucu Ahmad Kurnia Wafat, Ini Jejak Digitalnya di TravelPlus

"Bang Alung, apa benar berita duka itu? Mba Anita apa benar kabar Bang Cucu Meninggal dunia?"

Begitu dua pertanyaan serupa TravelPlus Indonesia sampaikan ke dua orang di Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI terkait kabar wafatnya Cucu Ahmad Kurnia Kepala Disparekraf DKI Jakarta, Kamis (13/8/2020) jelang Maghrib tadi.

"Benar Mas Adji. Tadi Pak Cucu wafat sekitar pukul 16.55 sore," balas Hairul Alung.

Menurut Alung, jenazah Cucu Ahmad berada di kediamanannya di Gading Kirana dekat Artha Gading Mall.

"Soal kapan dan dimana pemakamannya, selebihnya saya belum tau," ungkap Alung.

Hal sama juga diutarakan Anita. "Iya betul mas Adji, Pak Cucu meninggal dunia tadi sore" balasnya.

Mendengar balasan keduanya, TravelPlus baru yakin bahwa kabar duka itu ternyata benar. Sebelumnya informasi duka itu TravelPlus peroleh dari beberapa WAG, dan sempat tidak percaya.

Sumber lain menyebut, Cucu Ahmad meninggal dunia saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Islam Cempaka Putih, Jakarta Pusat. 

Sebagai Kepala Disparekraf, jelas TravelPlus sering mewawancarai Cucu Ahmad terutama selama pandemi Covid-19 ini.

Sebelumnya, Maret awal 2020 TravelPlus pernah bertemu dan foto bersama dengannya di JCC, usai dia membuka sebuah pameran perlengkapan kegiatan outdoor. 

Setelah itu sampai kabar duka ini tersiar, TravelPlus tak pernah bertemu tatap muka hanya wawancara via WA.

Seperti biasa, Cucu Ahmad termasuk Kepala Disparekraf yang selalu menjawab atau membalas setiap pertanyaan yang TravelPlus ajukan. Alhasil, sejumlah jejak digitalnya di TravelPlus selama Covid-19 lumayan banyak.

Terakhir TravelPlus bertemu Cucu Ahmad lewat acara daring sewaktu mengikuti webinar. Dan sempat mengabadikan fotonya.

Seperti biasa foto-fotonya selalu TravelPlus kirim ke Cucu Ahmad lewat WA. Tapi foto yang terakhir TravelPlus juga kirim ke Anita.

Ketika itu TravelPlus bilang ke Anita begini: "Di foto ini Bang Cucu sorot matanya lelah, seperti kurang tidur'. 

Anita pun membalasnya: 'Iya Mas, kecapean kayaknya. Setiap hari kerja".

Di kesempatan ini, TravelPlus Indonesia berserta FORGI-BUDPAREKRAF atau Forum Sinergi Kebudayaan, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengucapkan turut berdukacita yang sedalamnya, semoga amal perbuatan almarhum Cucu Ahmad Kurnia diterima Allah SWT, dilapangkan kuburnya dan ditempatkan di tempat terbaik di surga-Nya, Aamiin Allahuma Aamiiin, Al-Fatihah...

Naskah: adji kurniawan (kembaratropis@yahoo.com, ig: @adjitropis)
Foto: adji & bobby


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.